Ide Sx4 Modif Keren dengan Cara Simpel

Suzuki SX4 merupakan sebuah mobil yang diproduksi oleh pabrik Jepang Suzuki pada tahun 2006. Di samping itu, sebuah pabrik mobil Italia, FIAT juga menjual produk mobil satu ini. Namun, FIAT menjuanya dengan nama Fiat Sedici.

Dalam dunia otomotif, tentunya Anda para pecinta otomotif sudah tidak asing lagi dengan kata modifikasi. Ya, biasanya para penggunanya mendandani sedikit mobil miliknya. Maka dari itu, Anda akan mendapatkan info seputar ide sx4 modif melalui artikel ini.

Namun, sebelum melakukan modifikasi terhadap mobil kesayangan Anda, khususnya sx4, Anda perlu mengetahui dulu beberapa informasi terkait mobil keren satu ini.

Kembali ke Suzuki sx4, meskipun Jepang sudah memproduksi mobil ini pada tahun 2006, namun mobil ini baru masuk ke Indonesia pada tahun 2007. Tak hanya itu, mobil ini menggantikan Suzuki Aerio dan Neo Baleno I dan juga merupakan mobil Crossover pertama di Indonesia.

Selain itu, desain Suzuki sx4 yang ada di Indonesia menggunakan mesin bensin 1.5L dan katup variable VVT baik untuk tipe crossroad maupun crossover.  Adapun spesifikasi mesin sx4 yang ada di Indonesia memiliki kapasitas 1.484cc.

Tak hanya sampai disitu, mulai tahun 2013 sampai saat ini, Suzuki juga telah dan terus memproduksi generasi kedua sx4, yaitu SX4 S-Cross. Tipe satu ini memiliki body compact crossover.

Deretan Sx4 Modif + 11 Foto Sx4 yang Kece dan Penuh Inspirasi

Melakukan modifikasi sepertinya perlu Anda lakukan jika Anda yang selalu menggunakan mobil sebagai alat transportasi kemanapun Anda pergi. Dengan melakukan modifikasi, tentunya akan memberikan rasa nyaman yang lebih untuk Anda.

Kenyamanan dalam berkendara tentunya hal yang sangat penting yang perlu Anda pertimbangkan. Pasalnya, kurangnya rasa nyaman dalam berkendara tentunya dapat membubarkan konsentrasi Anda dalam berkendara. Kehilangan konsentrasi daam berkendara tentu saja dapat menghambat perjalanan Anda. Maka dari itu, sebagai alternatifnya, Anda dapat memodifikasi mobil Anda.

Namun, tenang saja dan tak perlu khawatir jika Anda merasa bosan dengan tampilan sx4 Anda namun tidak tahu harus memodifikasinya seperti apa. Pasalnya, Anda dapat memodifikasi sx4 tersebut dengan beberapa referensi di bawah ini. Simak baik-baik informasi modifikasi sx4 berikut ini, ya!

1.      Cat Sx4 Modif dengan Warna Langka

Modifikasi yang pertama adalah dengan mengganti warna bawaan sx4 menjadi warna yang langka pada sx4 yang sering Anda temui, misalkan saja warna biru. Sehingga Suzuki sx4 Anda akan menjadi Suzuki sx4 langka yang jarang orang temui.

Tak hanya itu, Anda juga dapat mengganti atap mobilnya dengan memasang sunroof. Di sini Anda dapat menggunakan sunroof tipe Webasto Hollandia 300 dengan ukuran M. kemudian, peleknya juga bisa Anda ganti dengan pelek yang langka, yaitu pelek tipe Enkei ES Termac dengan ukuran 17×7,5+8 inci.

Agar lebih terlihat keren, Anda juga dapat mengganti ban Suzuki sx4 bawaan milik Anda. Ban Bridgestone Potenza Adrenalin RE002 mungkin dapat menjadi modifikasi ban mobil sx4 Anda. Selain ban, penunjang kaki juga dapat Anda ganti dengan per Eibach dan juga Sokkreber Kayaba SR.

Namun, selain eksterior, akan lebih bagus lagi jika Anda juga melakukan modifikasi kabin sx4 milik Anda agar terasa lebih nyaman dan terlihat lebih keren. Maka dari itu, terebih dahulu gantilah jok sx4 bawaan mobil tersebut dengan Recaro Euro R agar terlihat lebih sporty.

Setelah itu, jangan lupa untuk membenahi audionya agar memberikan kenyamanan saat berkendara setiap harinya. Kemudian, jangan lupa juga untuk melakukan modifikasi mesin sx4 Anda, misalkan menggantinya dengan lansiran Kansai.

Yang terakhir, agar terlihat dan terasa lebih sempurna serta performa yang lebih top, Anda dapat menambahkan beberapa modifikasi pada mesinnya seperti Haltech Can WB1, Haltech Device Emulator, dan Haltech PS500.

2.      Gaya Rally Look pada SX4

Memang tak banyak yang berubah saat memodifikasi Suzuki sx4 ini dengan gaya rally look terutama di bagian eksteriornya. Namun, memodifikasi dengan gaya ini memiliki kesan yang keren terhadap sx4 Anda.

Sebenarnya, yang mencolok dari modifikasi dengan gaya rally look ini adalah bagian bawah mobil. Dengan menggunakan gaya ini, bagian kaki mobil terlihat lebih gagah dan tinggi. Sehingga mobil sx4 Anda terlihat lebih tangguh dari sebelumnya.

Selain itu, untuk peninggian kaki mobil, agar terlihat lebih kece Anda dapat melakukan penyesuaian perbedaan tinggi kaki mobil. Misalkan, dengan meracik kaki depan setinggi 7cm sedangkan belakang hanya 5cm.

Di samping itu, untuk pemilihan roda, Anda dapat menggunakan pelek Enkai Compe Rally size 16 dan ban AT-S GeolAndar Yokohama dengan size 215/65/R16. Yang terakhir dan tak kalah penting, untuk lebih menonjolkan off road dari modifikasi ini, Anda dapat melakukan custom pada bulbar serta fog lamp-nya dengan Warn SDB 160.

3.      SX4 Modif Gaya Daily Use

Yang pertama, cobalah untuk mengganti velg-nya untuk lebih menyempurnakan tampilan sx4 Anda. Ganti velg stAndar bawaan dengan velg yang ukurannya lebih besar sekitar 1-2 inci. Namun, jangan menggantinya dengan veld dengan size di atas 2 inci karena dapat mengganggu kenyamanan dan beberapa resiko yang lain.

namun, dengan mengganti velg-nya, Anda juga perlu mengganti profil ban dengan yang lebih tipis. Hal ini wajib Anda lakukan agar diameter dari roda serta tinggi mobil tidaklah berubah.

Yang kedua, lakukan upgrade pada audio sx4 modif. Anda dapat mengganti speakernya dengan speaker yang memiliki kualitas yang lebih bagus untuk dapat memanjakan telinga Anda selama di perjalanan. Di samping itu, jangan lupa juga untuk memasang peredam suara pada panel pintu agar suara dari luar teredam dan membuat kabin terasa lebih senyap.

Langkah selanjutnya, untuk menambah kesan mewah pada bagian interior mobil Anda, cobalah melapisi jok stAndar bawaan dengan jok kulit. Tak hanya itu, agar mobil Anda tak mudah kotor, Anda dapat melapisi lantai dasar mobil dengan kulit sintetik sehingga mudah untuk membersihkannya.

Selanjutnya, untuk memodifikasi bagian luarnya, jika Anda tak ingin menggunakan cat, cobalah untuk menggunakan stiker. Selain itu, stiker bersifat tidak permanen, sehingga ketika Anda merasa bosan, Anda dapat menggantinya sesuai selera eksterior Anda.

Untuk memodifikasi bagian bawahnya, cobalah untuk mengganti per agar jarak dari ban ke fender tidak terlalu tinggi. Dengan tampilan yang lebih rendah, maka akan lebih enak dilihat dan juga menambah kesan nyaman saat berkendara.

Yang terakhir, cobalah untuk mengganti filter udaranya dengan tipe open air agar terlihat lebih menarik. Namun, jangan lupa untuk sering membersihkannya setiap 2500km atau saat sering terkena debu dan hujan. Hal tersebut karena filter udara jenis open air ini mudah kotor sehingga harus rutin membersihkannya.

Berikut merupakan kumpulan dari foto terbaik Sx4 modif yang sudah kita pilih. Anda bisa menerapkan pada mobil Anda, Supaya mobil anda bisa terlihat menarik buat orang yang melihat. Adapun sumber dari di bawah ini anda bisa buka di IG : @sx4indonesia

Foto inspirasi #1 SX4 modif

Foto inspirasi #2 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #3 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #4 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #5 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #6 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #7 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #8 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #9 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #10 Modifikasi SX4

Foto inspirasi #11 Modifikasi SX4

Nah, itulah beberapa informasi terkait ide dan model sx4 modif yang dapat Anda jadikan referensi untuk dapat mempercantik sx4 kesayangan Anda. Semoga bermanfaat.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *